ANALISIS KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BEI BERBASIS RASIO LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, SOLVABILITAS DAN AKTIVITAS (Studi Komparasi pada PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk dan PT Nippon Indosari Corpindo Tbk)
Abstract
Laporan keuangan bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan perusahaan PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk dan PT Nippon Indosari Corpindo Tbk yang berdasarkan rasio likuiditas, profitabilitas, solvabilitas, dan aktivitas. Subyek penelitian ini adalah PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk dan PT Nippon Indosari Corpindo Tbk. Obyek dalam penelitian ini meliputi rasio likuiditas, rasio profitabilitas, solvabilitas, aktivitas dan kinerja keuangan. Data dikumpulkan dengan metode dokumentasi. Data dianalisis menggunakan perhitungan rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio profitabilitas dan rasio aktivitas. Hasil penelitian menunjukan bahwa : (1) rasio likuiditas PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk lebih baik dari PT Nippon Indosari Corpindo Tbk, (2) rasio profitabilitas PT Nippon Indosari Corpindo Tbk lebih baik dari PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk, (3) rasio solvabilitas PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk lebih baik dari PT Nippon Indosari Corpindo Tbk, (4) rasio aktivitas PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk lebih baik dari PT Nippon Indosari Corpindo Tbk.
Downloads
Copyright (c) 2018 Akuntabilitas: Jurnal Ilmu-Ilmu Ekonomi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.