PENGARUH PENGELOLAAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PADA PEKERJAAN KONSTRUKSI GEDUNG DI CV. PILAR BLITAR MAPAN

  • Abu Nadhir universtas islam balitar
Abstract views: 1248 , PDF downloads: 1084

Abstract

Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) memang merupakan salah satu persyaratan untuk meningkatkan produktivitas kerja karyawan yang erat kaitannya dengan hasil kerja. Pada dasarnya K3 adalah upaya mencegah/ menghindari/ mengurangi kecelakaan kerja dengan cara menghentikan/ meniadakan/ menghilangkan resiko (unsur bahaya) guna mencapai target kerja. Perusahaan yang baik adalah perusahaan yang benar-benar menjaga keselamatan dan kesehatan karyawannya dengan membuat aturan tentang keselamatan dan kesehatan kerja yang dilaksanakan oleh seluruh karyawan dan pimpinan perusahaan.

Tujuan dilaksanakan penelitian ini adalah untuk mengungkap pengaruh pengelolaan keselamatan dan kesehatan kerja terhadap produktivitas kerja pada pekerjaan kontruksi gedung di CV. Pilar Blitar Mapan Sejahtera, tujuan lainnya yaitu ingin mengetahui seberapa besar pengaruh pengelolaan keselamatan dan kesehatan kerja terhadap produktivitas kerja pada pekerjaan kontruksi gedung di CV. Pilar Blitar Mapan Sejahtera.

Penelitian dilaksanakan dengan menggunakan metode analisis, yaitu dengan cara menganalisis permasalahan-permasalahan yang dihadapi oleh perusahaan atau tempat usaha berdasarkan data-data yang ada. Penelitian ini dirancang dengan pendekatan dekskriptif kuantitatif, artinya mendrekskripsikan hal-“hal terkait dengan tujuan penelitian secara kuantitatif. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan perhitungan progam SPSS. Versi 17 yang menggunakan analisis data statistic.

Hasil penelitian yang diperoleh didapatkan bahwa nilai Sig (2-tailed) = 0,000 karena nilai Sig (2-tailed) < 0,05 maka disimpulkan terdapat hubungan yang signifikan antara Pengelolaan Keselamatan Kerja (K3) terhadap Produktivitas kerja pekerja. Untuk melihat seberapa kuat hubungannya dapat dilihat dari nilai Pearson Correlation, dari tabel output di dapatkan nilai r = 0,873 jika dibandingkan pada tabel interpretasi koefisien korelasi di atas maka disimpulkan kekuatan hubungannya sangat kuat dan antara variabel X dan variabel Y searah artinya semakin tinggi/ baik pengelolaan Keselamatan Kerja seseorang maka semakin tinggi pula nilai produktivitas kerja pekerja.

Kesimpulan dari penelitian ini yaitu Hasil dari output (tabel coefficients Deteksi Hipotesis secara Uji t) diketahui nilai thitung = 6,438 dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima, yang berarti ada pengaruh yang signifikan variabel (X) pengelolaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) terhadap variabel Produktivitas Kerja karyawan (Y).

References

Akdon & Riduwan,2010,Rumus dan Data Dalam Analisis Statistika, Cet 2,Alfabeta.

Austen, A.D. 1991. Memanajemen proyek konstruksi : pedoman, proses dan prosedur. Jakarta : Pustaka Binaman Presindo

Arifin, Z. (2009). Evaluasi Pembelajaran. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya.

Arikunto, Suharsimi. 2002. Metodologi Penelitian. Penerbit PT. Rineka Cipta. Jakarta.

Arikunto, S. 2010.Prosedur Penelitian Suatu pendekatan praktik. Jakarta: PTRineka Cipta

Dipohusodo Istimawan ( 1995 ), Manajemen Proyek dan Konstruksi jilid 2, kanisius, Yogyakarta

Ervianto, Wulfram I. 2005. Manajemen Proyek Konstruksi edisi revisi. Yogyakarta: Penerbit Andi.

Ghozali, Imam. 2005. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS, Edisi Kedua. Semarang : Badan Pene

Hasibuan, Melayu S.P. 2000. Manajemen Sumber Daya Manusia. Cetakan Pertama. Bumi aksara: Jakarta.

Husni, Lalu. 2005. Hukum Ketenagakerjaan Indonesia. Edisi Revisi. Cetakan Kelima. Raja Grafindo Persada: Jakarta.

Pratisto., A. 2009. Statistik Menjadi mudah dengan SPSS 17. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo.

Simatupang, T.A.M. 1990. Pelaksanaan dan manajemen proyek. Jakarta :UKI Press.

Slemania, 2008. Analisis Faktor-Faktor Lingkungan Kerja Terhadap Kenyamanan Kerja Karyawan di PT. Mebel Mulya Abadi Sukoharjo.

Soeharto, Iman.1998.Manajemen Proyek dari Konseptual sampai Operasional Jilid I. Sulistyarini, Wahyu Ratna .2006. Pengaruh Program Keselamatan dan Kesehatan Kerja terhadap Produktivitas Kerja Karyawan pada CV. Sahabat di Klaten, skripsi FE STAIN Surakarta.

Sugiyono 2005.Statistik Untuk Penelitian. Bandung : CV. Alfabeta.

Kerja Pada Pekerjaan Konstruksi Gedung Di CV.Pilar Blitar Mapan Sejahtera. Jurnal Qua Teknika, (2017), 1 (1) : 1-12.

Sugiyono.(2010).Metode Penelitian pedidikan pendekatan kuantitatif, kualitatif, dan R&D.Bandung: ALFABETA

Sugiyono.(2011).Metode penelitian pendidikan. bandung: Alfabeta

Sutrisno, Edy. 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia. Edisi 1. Cetakan Kedua. Prenada Media Group. Jakarta

Sutrisno, Kusmawan Ruswandi, 2007,Prosedur Keamanan,Keselamatan dan kesehatan Kerja, Galia, Jakarta.

Susy Fatena Rostyanti. 2002. Alat berat untuk proyek kontruksi. Jakarta:Rineka Cipta

Tarsis Tarmudji . 1993. Mengenal Manajemen Proyek.Yogyakarta :Liberty

PlumX Metrics

Published
2017-03-15
How to Cite
Nadhir, A. (2017). PENGARUH PENGELOLAAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PADA PEKERJAAN KONSTRUKSI GEDUNG DI CV. PILAR BLITAR MAPAN. Jurnal Qua Teknika, 7(1), 11-20. https://doi.org/10.35457/quateknika.v7i1.215
Section
Articles