SISTEM PENGAMBILAN KEPUTUSAN PEMILIHAN UNIT USAHA BUMDES MELATI, DESA DARAMISTA, KECAMATAN LENTENG, KABUPATEN SUMENEP

  • Tantria Oktaviana Sidoarjo, Jawa Timur
  • Mokh. Rum Universitas Trunojoyo
Abstract views: 202 , PDF downloads: 292
Keywords: Analytical Hierarchy Process, BUMDes, Melati, Potensi Lokal Desa

Abstract

BUMDes Melati adalah BUMDes yang aktif di Desa Daramista, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep sejak tahun 2019. Namun, BUMDes tersebut belum mampu berkontribusi terhadap Pendapatan Asli Desa (PADes) karena unit usaha yang dijalankan tidak sesuai potensi lokal desa dan kebutuhan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi potensi lokal Desa Daramista, menentukan prioritas kriteria dan sub kriteria dalam pemilihan unit usaha BUMDes Melati, dan menentukan alternatif prioritas unit usaha BUMDes Melati. Metode analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif kualitatif dan Analytical Hierarchy Process (AHP). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat lima unit usaha yang dapat dikembangkan oleh BUMDes yaitu fotokopi dan ATK, produksi air kemasan, jasa pemasaran ronce melati, wisata edukasi sapi lokal, dan penggemukan sapi potong. Prioritas kriteria pemilihan unit usaha BUMDes yaitu potensi lokal desa. Sub kriteria dominan dalam pemilihan unit usaha yaitu keuntungan yang diperoleh, banyak peminat dan menjadi kebutuhan warga, infrastruktur memadai, dan keterampilan SDM. Prioritas alternatif dalam pemilihan unit usaha BUMDes Melati yaitu jasa pemasaran ronce melati.

PlumX Metrics

Published
2023-03-13
How to Cite
Tantria Oktaviana, & Rum, M. (2023). SISTEM PENGAMBILAN KEPUTUSAN PEMILIHAN UNIT USAHA BUMDES MELATI, DESA DARAMISTA, KECAMATAN LENTENG, KABUPATEN SUMENEP. Grafting : Jurnal Ilmiah Ilmu Pertanian, 13(1), 8-26. https://doi.org/10.35457/grafting.v13i1.2724
Section
Articles